Etika profesi terbentuk dari dua kata dasar, yaitu kata “Etika” dan
kata “Profesi”. Kata etik (atau etika) berasal dari kata ethos
(bahasaYunani) yang berarti karakter, watak kesusilaan atau adat. Etika
dapat juga diartikan sebagai sesuatu yang akan mengatur, membatasi dan
memberikan aturan “main” yang baik bagi setiap manusia dalam suatu
lingkungan pergaulannya.